Tuesday, May 6, 2008

Aku dan Opini Kawula Muda


Anda masih tergolong Kawula Muda atau orang yang masih berjiwa muda, seperti mereka-mereka yang ikut acara Opini Kawula Muda ini ? Kalau jawabnya ya....tidak ada masalah...
Terus...apa orangtua atau orang yang berjiwa tua, tidak boleh ikutan ? Ya...nggak juga.

Semua boleh ikutan.....tanpa batas usia....OK

Opini Kawula Muda....
Pandangan dan ide-ide mereka kadang kala sangat menarik untuk didengarkan. Nah...dengan melihat potensi ini, kami Siaran Bahasa Indonesia KBS World Radio mencoba menyajikan suatu acara baru yang disebut Opini Kawula Muda. Lewat acara ini kami ingin mengajak kawula muda Korea maupun Indonesia yang sedang belajar di Korea untuk membicarakan suatu isu atau tren yang sedang berkembang atau sudah
menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Acara ini sendiri tidak bermaksud untuk mencari solusi dari satu topik masalah yang sedang dibicarakan, tetapi hanya sekedar mengangkat kembali masalah itu kepermukaan agar semua anggota masyarakat bekerjasama bahu-membahu menyelesaikan masalah yang dihadapi.

Kalau begitu apa tujuan utama dari acara ini ?

Ada pepatah yang mengatakan 2 tangan lebih baik dari satu tangan, mungkin anda juga setuju dengan kata-kata bijak ini. Artinya ? Dengan opini yang disampaikan oleh kawula muda lewat acara ini ditambah dengan opini kita semua, mudah-mudahan kita secara bersama-sama dapat menyelesaikan suatu persoalan yang sedang dihadapi dengan lebih cepat dan mudah. Amin.....

Terus apa lagi ? Em....oh ya, kami juga berharap acara ini tidak berjalan "satu arah". Jika ada pendengar yang ingin menyampaikan komentar, kritik atau saran, atau...usulan suatu topik yang ingin dibicarakan silahkan mengirimkan e-mail ke indonesia@kbs.co.kr, insyaallah kami akan menanggapinya.




No comments: