Pada musim ini biasanya banyak masyarakat yang melakukan kegiatan naik gunung, dan yang tidak kalah penting adalah musim ini juga menjadi pilihan untuk melangsungkan pernikahan, disamping musim semi.
Pada musim gugur dedaunan akan berubah warna menjadi merah atau kuning sebelum akhirnya gugur menjelang masuknya musim dingin. Pemandangan perubahan warna dedaunan ini lebih mengasyikkan kalau dinikmati di gunung, karena dari puncak gunung kita bisa memandang dengan bebas kesuluruh arah...tentunya sambil menikmati makanan (bekal) yang dibawa. Jadi...disini kegiatan naik gunung itu sudah seperti piknik...
Satu hal yang menarik dari kegiatan naik gunung ini adalah, sebagian besar orang-orang yang naik merupakan orang-orang yang sudah berumur (50-65 tahun), memang ada juga yang masih muda dan anak-anak namun jumlahnya tidak begitu banyak. Mungkin kalau di Indo pada usia segitu, orang lebih cenderung tinggal dirumah untuk beristirahat atau memang sudah nggak mampu naik gunung...Suatu kondisi yang sangat kontras jika kita bandingkan dengan disini, Korea.
Kegiatan naik gunung secara teratur sudah dapat dipastikan akan sangat bermanfaat bagi kesehatan, namun ada juga yang patut disayangkan....biasanya setelah turun dari gunung para ajosse atau ajumma (sebutan bagi laki-laki atau wanita yang sudah menikah) akan pesta soju (minuman keras tradisional khas Korea).
Kegiatan naik gunung secara teratur sudah dapat dipastikan akan sangat bermanfaat bagi kesehatan, namun ada juga yang patut disayangkan....biasanya setelah turun dari gunung para ajosse atau ajumma (sebutan bagi laki-laki atau wanita yang sudah menikah) akan pesta soju (minuman keras tradisional khas Korea).
Emmm apa nggak ngerusak kesehatan ya ?? Saya jadi bingung.......
2 comments:
Wah ,..musim gugur adalah musim favorit ku...
Keindahan musim gugur membuatku tenang dan nyaman.
Tapi sayangnya di indonesia tidak ada musim gugur.
Saat ini indonesia sedang musim hujan.Cuaca disini sangat tak menentu.Kadang panas dan kadang dingin.
Seperti sekarang saja...saat ini sedang hujan dan udaranya sangat dingin sekali...
ihh gila bener aq takut sekali lihat tebing yang curam banget tpi aku suka lho pnjat tebing ya itu hobi saya sejak kecil tapi tebing itu kok curamny minta ampun ya...
Post a Comment